BATUBARA_Sikapnews.com : Ketua Pers Lintas Desa (PLD) Batubara, tetap komitmen meminta Kadis Kominfo Kabupaten Batubara segera dicopot beserta Kabid Kominfo Publik. Minggu, (14/07/2024).
Sebab, Ketua PLD, Sultan Aminuddin menilai, dibawah kepemimpinan Kadis Kominfo dan Kabid Kominfo Publik tidak ada kebijakan dalam Kontribusi sosial kepada Wartawan.
“Sangat kita sayangkan, dibawah kepemimpinan Kadis kominfo saat ini, terhitung tidak memiliki kebijakan terhadap keperdulian sosial kepada wartawan yang sakit maupun yang meninggal dunia,” kata ketua PLD akrab disapa Ucok Kodam.
Sebelumnya, Ucok Kodam bersama tim telah beraudiensi kepada Sekretaris Daerah yang diwakili Asisten III, Renold Asmara dengan permintaan serius bahwa, Kadis dan Kabid Kominfo Kabupaten Batubara segera dicopot dari jabatannya.
Selain itu, Ucok Kodam beserta tim, mempertanyakan keberadaan wartawan luar daerah yang bergabung di Diskominfo Batubara, hingga saat ini masih menerima anggaran pada setiap bulannya.
Padahal, wartawan asli putra daerah terus menunggu untuk bergabung di Diskominfo. Artinya, Kadis Kominfo dan Kabid Kominfo Publik tidak perduli kepada Putra Asli Daerah Batubara.
“Seharusnya Kadis Kominfo beserta Kabidnya memiliki kebijakan mendahulukan putra daerah, jika kuota masih ada baru dipersilahkan wartawan luar daerah ikut bergabung,” kesal Ucok Kodam.
Lebih lanjut, Ketua PLD yang dikenal sebagai pelopor PAD di Kabupaten Batubara demi meningkatkan pendapatan daerah terus mengkonfirmasi Asisten III, guna memperoleh informasi terbaru dari hasil audiensi tim PLD.
“Udah saya bicarakan dengan pak Rusian Heri bang, intinya kami tampung dulu ya bang, nanti akan kami bicarakan dengan kadis kominfo agar kedepan lebih perhatian lagi dengan para wartawan,” tulis Asisten III kepada Ketua PLD, Sabtu 13 Juli 2023 malam.
Meski begitu, Ketua PLD beserta tim merasa tidak puas atas jawaban Asisten III yang terkesan tidak kooperatif dan sengaja menunda-nunda persoalan ini.
Dari itu, Pengurus PLD beserta lembaga dan penggiat pers lainnya, akan menggelar aksi damai dikantor bupati dan kantor Diskominfo Batubara dalam waktu dekat. (adn)