BATUBARA_Sikapnews.com : Memperingati Hari Guru Nasional (HGN) Ke-78 tahun 2023 kali ini. Bupati Batubara Ir. H. Zahir, M.AP., hadir di Sekolah Dasar (SD) Taman Siswa (Tamsis) Suka Ramai. Desa Sukorejo. Kec. Sei Balai, Sabtu, (25/11/2023).
Kehadiran Beliau merupakan rangkain dari rutinitas Bupati Menyapa Desa (Bupades) yang tanpa terjadwal. Dengan meninjau kondisi jalan yang harus dilebarkan serta meninjau rumah tidak layak huni.
Menanggapi hadirnya Bupati, kepala sekolah SD Taman Siswa Suka Ramai, Muhammad Ramadhan merasa sangat senang, sekolahnya didatangi Bupati Zahir untuk pertama kali apalagi tanpa direncanakan.
Dalam kehadiran Bupati kesekolah Ramadhan berharap, Bupati Zahir untuk terus mengayomi dan membina masyarakatnya.
“Semoga Bapak Bupati tetap sehat selalu dan terus melanjutkan kepemimpinannya demi Membina dan Mengayomi masyarakat Kabupaten Batubara,” harap Ramadhan.