Gelar Tabligh Akbar Ustazd Fikri Zainuddin MZ, Tim Bonansa Undang Seluruh Elemen Masyarakat

Foto : Tim Bonansa.

BATUBARA_Sikapnews.com : Tabligh Akbar yang menghadirkan Ustadz Kondang Fikri Zainuddin MZ, terdengar mulai dinanti-nanti masyarakat di Kabupaten Batu Bara. Selasa, (08/10/2024).

Tabligh Akbar yang dinanti tersebut direncanakan akan di laksanakan di Lapangan Bola Kaki, Kecamatan Talawi, pada hari Rabu 09/10/2024, pukul 14.00 Wib. (Besok).

Tim Pemenangan Bobby Nasution-Surya (Bonansa) Batu Bara, mengundang seluruh elemen masyarakat termasuk ASN dan perangkat Desa se-Kabupaten Batu Bara.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Bonansa Batu Bara, Suparlianto di Posko Pemenangan BONANSA, di Jalinsum, Desa Titi Payung, Kecamatan Air Putih, Batu Bara. Pada Selasa, 08 Oktober 2024.

Disebut Suparlianto, Tabligh Akbar ini sifatnya umum dan lebih dominan menyampaikan pesan-pesan Dakwah semata.

“Tim Bonansa Batu Bara, dalam Tabligh Akbar ini mengundang seluruh ummat Muslim se-Batu Bara termasuk ASN dan para perangkat desa,” sebutnya.

“Kita sangat berharap warga Batu Bara bisa beramai-ramai hadir karena ustadz yang diundang dari Jakarta, anak kandung dari Alm-Ustadz Zainuddin MZ,” ujar Parlianto.

Suparlianto juga menjelaskan bahwa, didalam kepanitiaan Tabligh Akbar tidak ada melibatkan seorang ASN pun di Kabupaten Batu Bara.

Bahkan, kegiatan tersebut akan digelar sifatnya mengundang, tidak ada unsur paksaan sedikitpun, tutup Suparlianto di dampingi Sekjen Tim Pemenangan. (slh)

Pos terkait