Gelar Rapat Kwarcab, Penjabat Bupati Batubara Katakan Dukung Penuh Kegiatan Kepramukaan

Penjabat Bupati Batubara
Foto : Penjabat Bupati Batubara, H. Heri Wahyudi Marpaung, pada pimpin rapat kerja Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Batubara tahun 2024 di Rumah Dinas Bupati yang berlangsung di rumah Dinas Bupati. Rabu, (31/07/2024).

BATUBARA_Sikapnews.com : Penjabat Bupati Batubara H. Heri Wahyudi Marpaung membuka rapat kerja Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Batubara tahun 2024 di Rumah Dinas Bupati. Rabu, (31/07/2024). 

Penjabat Bupati Batubara merupakan Ketua Mabicab mengatakan bahwa rapat digelar merupakan rencana kerja yang akan datang. 

Bacaan Lainnya

“Rapat kerja cabang ini merupakan forum konsolidasi dan koordinasi bersama untuk membahas program kerja yang akan datang,” kata Heri di Aula Rumah Dinas Bupati.

Penjabat Bupati menambahkan, Pemerintah Kabupaten Batubara hari ini dan kedepan, akan mendukung penuh terkait seluruh kegiatan yang ada di ke-Pramukaan.

Pada rapat berlangsung, turut dihadiri Ketua Gerakan Pramuka Kwarcab Batubara Hj. Maya Indriasari dan Koordinator Pendataan KTA Kwarnas Dimas Agus Tirta. (adn)

Pos terkait